Pelatihan PPDB Online 2012 Dinas Pendiudikan Surabaya
30 Mei 2012, 12:29:23 Dilihat: 853x
Dinas Pendidikan Kota Surabaya kembali punya hajat di Universitas Narotama. Usai pelatiahan Pelaporan dana BOPDA & BOS beberapa pekan lalu, kini dinas Pendidikan Surabaya menggelar pelatihan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online tahun 2012. Diikuti oleh 185 peserta, acara ini digelar Rabu (30/5) di Conference Hall lt 2 gedung C Universitas Narotama.
Pelatihan ini diasistensi atau didampingi oleh dosen-dosen dan tenaga dari Departemen Sistem Informasi (DSTI) Universitas Narotama. Bekerjasama dengan ITS, pemaparan materi dibuka langsung oleh kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Dalam sambutannya untuk PPDB tahun pelajaran 2012/2013 ada beberapa perubahan yang perlu diperhatikan oleh orang tua/wali calon peserta didik.
Antara lain seleksi akademis menggunakan nilai Ujian Nasional (UN), Calon Peserta Didik tamatan sekolah di Surabaya tetapi bukan warga Kota Surabaya (untuk selanjutnya disebut Rekomendasi Dalam Kota), diberi kesempatan untuk sekolah di Surabaya dengan pagu 1 % (satu persen) baik dari pagu kota maupun pagu sekolah. Kemudian Calon Peserta Didik tamatan sekolah Luar Kota tetapi warga Kota Surabaya (untuk selanjutnya disebut Mutasi) tidak dikenakan pagu 1 % (satu persen) .
Meskipun demikian, PPDB yang berbasis WEB ini masih dimungkinkan menimbulkan kekhawatiran Orang Tua/wali dan masyarakat tentang sulitnya melakukan pendaftaran, maka Dinas Pendidikan Kota Surabaya melakukan berbagai upaya agar kekhawatiran itu dapat diminimalisir. Antara lain menyederhanakan cara pendaftaran lewat internet, semua calon siswa yang berasal dari SD/SDLB/MI/SMP/SMPLB/MTs sebanyak lebih kurang 80.000 calon siswa diberikan panduan bagaimana cara mendaftar.
Selain itu untuk bekerjasama dengan berbagai pihak dalam sarana prasarana, sosialisasi, maupun membantu pendaftaran. Lalu memberi kesempatan untuk mencoba (latihan pendaftaran) sebanyak 4 (empat) kali dan yang terakhir adalah menyediakan tenaga-tenaga (helper) yang siap membantu calon peserta didik untuk melakukan pendaftaran baik disekolah-sekolah, mobil keliling, dan tempat-tempat strategis. (udin)