Share of Joy dan Develop Paguyuban Fasilitator Lingkungan Kota Surabaya
12 November 2012, 10:42:12 Dilihat: 874x
Sebanyak 200 orang anggota Paguyuban Fasilitator Lingkungan Kota Surabaya mengikuti Share of Joy dan Develop Paguyuban Fasilitator Lingkungan Kota Surabaya bersama Wakil Walikota Surabaya Bambang DH, Selasa (6/11) di Conference Hall Universitas Narotama. Acara ini merupakan kerjasama antara WE~Hasta (Wahana Edukasi Harapan Alam Semesta) Trawas, Yayasan Unilever Indonesia (YUI) dan Paguyuban Fasilitator Lingkungan Kota Surabaya.
Ketua We~Hasta, Sisyasntoko mengatakan bahwa tujuan acara tersebut untuk menjalin kerjasama yang lebih erat antar anggota Paguyuban Fasilitator Lingkungan Kota Surabaya dalam menjalankan program lingkungan. Ini juga meningkatkan pemahaman mengenai program lingkungan di Surabaya yang saat ini disponsori oleh banyak pihak.
`Menjalin silaturrahim antar paguyuban dengan pemerintah kota Surabaya untuk menyuarakan program lingkungan,` tambah Sisyantoko.
Menurut dia, dengan diselenggarakanya pertemuan ini akan mendapatkan aspirasi dari anggota Paguyuban Fasilitator Lingkungan Kota Surabaya secara langsung, terkait dengan program pemerintah dan paguyuban sendiri. (ger)